Skip to main content

Semalam Di Makassar, Ketika Perut Sangat Dimanjakan

Makassar adalah surga kuliner, rasanya hampir semua setuju. Berderet daftar kuliner siap memanjakan selera Anda. Coto, Sop Konro, Palu Basa, Es Pisang Ijo, Pisang Epe, Mie Titi, Nasi Kuning.

Sebulan yang lalu, ketika bertugas ke Makassar aku menyempatkan diri mencicipi beberapa kuliner andalannya antara lain Coto Nusantara, Konro Karebosi, Bakso Ati Raja, Sirup Markisa Tiara, Mantau dan Otak-Otak Bu Meitje. Bawaanku pun bertambah ketika pulang. Hehehe.

Coto Nusantara
Ini dia salah satu coto paling terkenal di Makassar. Lokasinya di Jalan Nusantara No 22 Makassar. Kalau dari Bandara ke Kota akan melewatinya. Depot Coto ini buka mulai jam 06.30 - 18.00 WITA. Suasana waktu itu cukup ramai, namun pelayanannya cepat.


Aku memilih Coto Daging, satu porsinya dibandrol dua puluh ribu rupiah. Kalau Anda suka jerohan, Anda bisa memilih Coto Jerohan atau Coto Campur. Semangkuk Coto hangat mendarat dengan mulus di perutku yang memang sudah lapar waktu itu. Kuahnya kental, kaya akan bumbu dan dagingnya empuk. Ada buras dan ketupat yang bisa Anda pilih sebagai karbohidrat pendampingnya. Meski disajikan dalam mangkuk kecil, jangan khawatir dagingnya sedikit ya. Dagingnya banyak kok, tenang saja. Kuahnya justru yang sedikit.



Aston Makassar
Dua tahun terakhir ternyata aku sering menginap di jaringan Aston. Aston Makassar aku pilih karena lokasinya strategis. Di Tengah kota, dekat dengan Pantai Losari dan pusat kuliner. Tak usah takut kelaparan. Kali ini aku menginap sekamar dengan Saras. Kamar kami tipe superior twin bed dengan pemandangan kota dan pantai. Kamarnya modern, bersih dan berkarpet. Dilengkapi sofa dan meja di dekat jendela, enak banget buat ngeteh sambil menikmati pemandangan. Tapi waktu itu aku menikmati pemandangan sambil kerja, buka laptop dan ngeprint-ngeprint. Asyik juga ya punya kantor pemandangannya pantai.






Kamar mandi dilengkapi amenities yang wanginya aku suka, hairdryer dan shower. Antara kamar dan kamar mandi hanya disekat oleh kaca, cocoknya sih buat honeymoon. Berhubung perginya sama Saras ya curtainnya diturunkan wkwkw.





Koneksi internet di kamar, di lobi dan di resto stabil. Tapi tidak ketika di Ballroom lantai 17. Koneksinya antara ada dan tiada. Ada indoor swimming pool, tapi aku lupa di lantai berapa. Yang jelas pemandangannya asyik di mata, bisa melihat kota dan pantai bersamaan.





Retoran terletak di lantai dua, pilihan makanannya macam-macam. Tapi entah kenapa aku justru tidak menemukan menu lokal hari itu.





Kuliner lain yang sempat aku coba adalah Konro Karebosi. Aku pilih konro bakar, bumbunya sih enak, meresap. Tapi sayang dagingnya masih alot. Jadi hanya sedikit yang bisa aku makan. Sebelum bertolak ke Surabaya, aku sempat mampir ke Bakso Ati Raja, Otak-Otak dan Mantau Bu Meitje untuk dibawa pulang.

So long Makassar, thanks for the experience!

Comments

Popular posts from this blog

Nasi Pupuk

Nasi Pupuk adalah Nasi Campur khas Madiun. Biasa ada di resepsi perkawinan dengan konsep tradisional, bukan prasmanan. Makanya biasa juga disebut Nasi Manten. Isinya adalah sambal goreng (bisa sambel goreng kentang, krecek, ati, daging, atau printil), opor ayam (bisa juga diganti opor telur), acar mentah dan krupuk udang. Berhubung sudah lama tidak ke mantenan tradisional, jadi aku sudah lama banget tidak menikmatinya. So, membuat sendirilah pilihannya. Soalnya tidak ada mantenan dalam waktu dekat juga. Hehehe. Alhamdulillah bisa makan dengan puas :) Happy cooking, happy eating.

Penjual Nasi

Aku kagum pada seorang ibu penjual nasi Selalu semangat mengais rejeki Meski umurnya sudah tidak muda lagi Setiap hari dia selalu bangun pagi - pagi Demi hidangan secepatnya tersaji Karena kalau kesiangan sedikit, pembeli sudah pergi Catatan dari pengamatan di sebuah pasar

Sop Manten

Assalamualaikum.  Hari ini ngidam banget sama Sop Manten ini. Disebut Sop Manten karena hadirnya di resepsi mantenan yang menggunakan sistem piring terbang. Terakhir menghadiri nikahan dengan sistem ini sudah lama banget. Nah, karena di Surabaya belum nemu yang jual, maka mau nggak mau harus bikin sendiri.  Bikinnya sih gak begitu susah kok. Aneka sayur direbus sebentar supaya tetap crunchy, lalu kuahnya dimasak terpisah. Kuahnya aku bikin dari kaldu ayam, pakai bumbu putih dari @dapurauliapwt tinggal tambahin gula, garam dan merica. Sepiring sop ini nutrisinya sudah empat empat bintang ya. Isinya sih bisa disesuaikan dengan selera. Aku tadi pakai wortel, makaroni, kentang goreng, ayam, jamur, kembang kol dan kapri. Well, puas banget deh makannya. Sepiring masih kurang 😊😊 Selamat berbuka puasa ya teman-teman, semoga diberikan kesehatan dan kelancaran dalam beribadah di bulan suci ini. Happy cooking, happy eating!!